Ciri-ciri Iklan Yang Bagus Untuk Bisnis Kamu

Halo, para pembaca setia Yesternight.ID.

Di artikel kali ini, kami mau mengundang kalian untuk mengetahui jenis iklan yang seperti apa yang dapat menunjang bisnis kamu.

Banyak orang bilang, membuat iklan adalah hal yang simple. Mereka tidak salah 100% sih, namun ada tapi nya. Tidak semua orang bisa membuat iklan yang mampu menarik perhatian para penonton. Sebuah iklan yang baik harus bisa dengan mudah di ingat oleh si penonton.

“Apapun makanannya, minumnya……..” Hayo, pasti kalian tidak asing dengan kalimat ini, kan? Yesternight.ID tidak akan melanjutkan kalimat itu soalnya lagi tidak di sponsori oleh pihak manapun, hehehe.

Sekarang sudah mengerti ya, artikel ini mau mengarah kemana. Tanpa berlama-lama lagi, Yesternight.ID akan langsung bahas dan kupas tentang iklan.

Terdapat 3 jenis iklan yaitu, berdasarkan isi, media penggunaan, dan tujuan.

Berdasarkan Isi

  • Iklan Pengumuman (Pemberitahuan)

Iklan Pengumuman adalah iklan yang bertujuan guna menarik simpatik masyarakat tentang sebuah hal pemberitahuan. Misalnya, iklan duka cita dan iklan reuni alumni sekolah.

  • Iklan Penawaran (Niaga)

Iklan Penawaran merupakan iklan yang bertujuan menawarkan sebuah produk atau jasa kepada masyarakat. Berikut adalah contohnya: Iklan penawaran barang (produk) seperti sepatu, jasa cuci baju, dll.

  • Iklan Layanan Masyarakat

Iklan layanan masyarakat adalah jenis iklan yang mempunyai tujuan untuk memberikan pencerahan tentang sesuatu hal. Biasanya iklan jenis ini disampaikan oleh instansi atau lembaga pemerintah dan organisasi non-profit contohnya lembaga swadaya masyarakat. Iklan layanan masyarakat dirancang supaya masyarakat memiliki kesadaran pada sebuah hal tertentu. Misalnya, pentingnya menghemat energi agar bisa dinikmati untuk masa mendatang.

Berdasarkan Penggunaan Media

  • Iklan Cetak

Iklan yang dipublikasikan melalui media cetak seperti koran, majalah, surat kabar, tabloid dan sebagainya. Berdasarkan ruang yang digunakan iklan jenis ini dibedakan lagi  menjadi 2 bentuk, yakni Iklan baris dan Iklan Kolom

  • Iklan Advertorial

Iklan advertorial adalah jenis iklan yang dikemas seperti berita dengan bahasa penulisan jurnalistik.

  • Iklan Display

Hampir sama seperti iklan kolom, Namun mempunyai ukuran yang lebih besar gambar dan tulisannya dari iklan kolom

  • Iklan Elektronik

Iklan elektronik adalah adalah iklan yang dipublikasikan melalui media elektronik seperti, radio, televisi dan internet

  • Iklan Perusahaan

Iklan perusahaan atau corporate advertising adalah iklan yang tujuannya untuk membangun citra perusahaan yang kemudian akan membangun citra produk atau jasa yang diproduksi perusahaan tersebut agar diminati masyarakat. contohnya seperti iklan aqua yang membantu pembuatan sumber- sumber air di daerah terpencil.

Berdasarkan Tujuannya

  • Iklan Komersial

Karena bersifat komersial, maka sudah pasti tujuan dari jenis iklan ini untuk mencari keuntungan ekonomi, atau meningkatkan penjualan.

Dari sisi komersial, iklan terdiri dari tiga jenis, yaitu :

  1. Iklan Konsumen, targetnya adalah end customer atau konsumen akhir sebuah produk.
  2. Iklan Bisnis, targetnya adalah pihak yang bisa mengolah atau menjual produk kembali ke end customer.
  3. Profesional, yaitu iklan yang targetnya segmen tertentu dalam kelompok professional.
  • Iklan Non-Komersial

Goal utama dari iklan non komersial adalah membagikan informasi dan edukasi terhadap khalayak. Iklan ini tidak memikirkan keuntungan secara ekonomi, namun lebih ke arah sosial. Salah satu contoh dari iklan non-komersial adalah iklan masyarakat untuk kampanye keluarga berencana, kampanye hemat listrik atau kampanye makan ikan.

Yesternight.ID sudah menyebutkan jenis-jenis iklan, sekarang kami akan memberikan Tips dalam pembuatan iklan sehingga iklan tersebut berkualitas.

 Tips Dalam Membuat Iklan

Berikut ini adalah cara-cara yang dapat digunakan ketika akan membuat sebuah iklan.

  1. Gunakan kalimat yang singkat, padat, jelas dan efektif.
  2. Berikan nilai tambah produk (garansi, pilihan warna, dan dll.)
  3. Gunakan gaya bahasa yang sesuai dengan target pasar.
  4. Gunakan slogan yang mudah diingat calon konsumen.

Lengkaplah sudah pembahasan seputar iklan, sekarang pertanyaannya adalah apakah Anda membutuhkan penyedia jasa pembuat iklan terpercaya untuk menunjang bisnis Anda? Yesternight.ID lah jawabannya.

Tidak usah diragukan lagi, Yesternight.ID adalah penyedia jasa yang tepat bagi Anda.  Mau tau apa saja yang kami sediakan? Yuk kepoin website kami agar Anda semakin mengenal Yesternight.ID.

Portofolio dan info selengkapnya dapat Anda akses dengan mengunjungi website kami di sini.

Yesternight.id juga menyediakan berbagai jasa lainnya yang pastinya akan membantu meringankan beban Anda dalam bidang dokumentasi, manajemen sosial media, dan desain. Berlokasi di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Indonesia, Yesternight.i menekuni berbagai bidang diantaranya, Produksi Video, Dokumentasi Event & Wedding, Desain Grafis, Optimisasi & Manajemen Social Media, serta Video & Photography produk.

Subscribe newsletter kami di sini untuk mendapatkan tips & perkembangan seputar Dunia Multimedia & Marketing gratis. Baca juga artikel-artikel lain di Artikel Yesternight.id dan jangan lupa follow sosial media Yesternight.id untuk informasi lainnya dan berita-berita terbaru.

Langganan Artikel

Yuk berlangganan Newsletter Yesternight.id untuk mendapatkan informasi terbaru seputaran industri kreatif & multimedia, serta promo & informasi menarik ekslusif dari Yesternight.id

Open chat
Ingin Konsulatsi? GRATIS!
Halo, ada yang bisa kami bantu?